Resep Membuat Orek Tempe Pedas Manis
Assalamu'alaikum. Artikel kali ini adalah membahas tentang Resep Membuat Orek Tempe Pedas Manis gais! Masakan kuliner sederhana tapi mantap rasanya....
Orek Tempe pedas manis |
Sukakah anda dengan makanan yang satu ini??? Orek tempe. Makanan atau lauk yang sederhana tapi mantap rasanya gais. Yaaa... Orek tempe ini sangat banyak dijumpai apabila Anda membeli makanan di warteg atau warung warung makan yang ada dipinggir jalan gais. Atau kalian bisa mendapatkan makanan orek tempe ini di warung nasi yang dekat dengan pabrik pabrik dikota kota besar. Harga terjangkau gais. Rasanya pun enak banget. Itu menurut pendapat aku ya gais... hihihi 😁... Maklumlah aku orang kampung yang suka banget dengan masakan yang satu ini yaitu Orek Tempe pedas manis gais.
Baca juga:
manfaat jeruk nipis untuk kesehatan
Ada suatu cerita gais, tentang kenapa aku sangat menyukai masakan yang berbahan dasar tempe ini. Dulu sewaktu aku masih kecil, masih sekolah di taman kanak-kanak, ibu aku selalu membekali diri ini dengan nasi plus orek Tempe pedas manis dan telur ayam goreng yang diiris tipis-tipis dan ditata sedemikian rupa sehingga terlihat sangat menarik kala itu. Dan ada juga kadang kadang diselipkan mie telur goreng yang sedap aromanya, rasanya pun enak dan yummy....
Ada suatu cerita gais, tentang kenapa aku sangat menyukai masakan yang berbahan dasar tempe ini. Dulu sewaktu aku masih kecil, masih sekolah di taman kanak-kanak, ibu aku selalu membekali diri ini dengan nasi plus orek Tempe pedas manis dan telur ayam goreng yang diiris tipis-tipis dan ditata sedemikian rupa sehingga terlihat sangat menarik kala itu. Dan ada juga kadang kadang diselipkan mie telur goreng yang sedap aromanya, rasanya pun enak dan yummy....
Di jenjang pendidikan berikutnya yaitu SD aku pun selalu dibekali dengan masakan yang sama seperti waktu masih ditaman kanak-kanak dahulu, yaitu dengan bekal nadi orek tempe dan telur ayam goreng yang diiris tipis-tipis serta mie goreng ala rumahan karya ibunda tercinta. Tapi di SD tidak setiap hari aku membawa bekal hanya ketika ada peringatan hari maulid nabi Muhammad Saw, atau hari hari yang istimewa lainnya. Kita disekolah makan didalam ruang kelas masing masing, berdo'a bersama sama sebelum makan. Dan kami berpesta dengan masakan ibunda masing masing dan sering kali kami bertukar lauk dan pauk.
Hehehe.... Jadi ingat waktu kecil yang sangat bahagia. Terima kasih ibunda sayang... Mmmuuuaachh...💕
Hehehe.... Jadi ingat waktu kecil yang sangat bahagia. Terima kasih ibunda sayang... Mmmuuuaachh...💕
Sampai sekarang aku masih dan sangat menyukai masakan yang bernama orek Tempe pedas manis ini gais. Seperti tak pernah ada rasa bosan gais. Setiap makan nasi dan ada Orek Tempe aku semangat untuk menyantapnya. Apalagi kalau ngeliat orek tempe masih diwadah dan banyak, ingatanku ini selalu tertuju kepada ibunda dan masa kecil dulu. Hehehe... Lebay ya.... Tapi itulah kenyataannya.
Dan Resep Orek Tempe pedas manis dari ibunda tercinta ini akan aku persembahkan untuk kalian, gais. Semoga kalian suka dengan Resep Orek Tempe ini gais. Penasaran bagaimana Resep Membuat orek tempe ini? Lihatlah dibawah ini!
Bahan untuk membuat orek tempe pedas manis adalah sebagai berikut:
- Tempe 1/2 lonjor ukuran kecil
- Garam 1 sdt
- Penyedap makanan bila suka 1/2 sdt
- Kecap manis 3 sdm
- Asem Jawa 3 butir
- Daun salam 2 lembar
- Lengkuas 1 ruas jari
- Jahe 1/2 ruas jari
- Gula merah sisir halus 1 sdm
- Air 4 sdm
- Minyak secukupnya untuk menggoreng dan menumis
Bumbu yang dirajang serong atau diiris tipis adalah:
- 3 buah cabai rawit merah
- 4 buah cabai merah keriting
- 7 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
Cara memasak orek tempe pedas manis adalah sebagai berikut:
- Pertama, rajang tempe kotak kotak seperti kubus atau potong potong persegi panjang menurut selera anda
- Kemudian, panaskan minyak diatas wajan dengan api sedang
- Setelah minyak panas masukkan irisan tempe tadi, goreng sampai matang. Angkat dan tiriskan.
- Ambil wajan ukuran sedang letakkan di atas kompor dengan api kecil
- Berikan minyak sayur 3 sdm tunggu panas dahulu
- Setelah minyak panas masukkan bumbu iris tadi,
- Masukkan garam, daun salam, lengkuas dan jahe, tumis sampai harum
- Setelah bumbu harum segera masukkan tempe yang sudah digoreng tadi, aduk rata.
- Masukkan kecap
- Masukkan air dan aduk rata supaya tidak gosong
- Masukkan asem Jawa
- Masukkan gula merah sisir dan aduk rata
- Masukkan penyedap masakan bila suka atau boleh di skip
- Testimoni rasa, apabila ada yang kurang cocok dilidah boleh ditambah dengan garam atau kecap manis
- Angkat dan sajikan dalam mangkok atau wadah
- Selesai.
- Masakan orek tempe pedas manis siap disantap bersama keluarga Anda.
- Selamat mencoba!
Kunjungi artikel yang lain: Cara membuat gelang dari manik-manik
Itulah resep membuat orek tempe pedas manis ala ibunda tercintaku. Semoga resep dalam artikel ini bermanfaat bagi anda semua. Dan terima kasih atas kunjungan Anda Sudi untuk membaca tulisan diblog Resep Dapure Susana ini. Apabila berkenan, silahkan kunjungi artikel yang menarik lainnya. Sampai jumpa di postingan artikel terbaru selanjutnya. Wassalam.
#orektempe
#caramasakorektempe
#membuatorektempe
#resepmembuatorektempe
#masakorektempe
#bikinorektempe
Comments
Post a Comment
Silahkan berkomentar dengan bahasa yang baik dan sopan.